Cegah Corona Virus, Perhatikan Tips Berikut Saat Bermain di Trans Studio Bandung, ya! | transstudio

INFORMASI LAINNYA

transstudio

Cegah Corona Virus, Perhatikan Tips Berikut Saat Bermain di Trans Studio Bandung, ya!

Cegah Corona Virus, Perhatikan Tips Berikut Saat Bermain di Trans Studio Bandung, ya!

Munculnya kasus positif Covid-19 atau Corona Virus di Indonesia menjadi berita yang mengkhawatirkan. Gejalanya yang samar dan penularannya yang cepat membuat banyak orang was-was untuk bepergian, terutama menggunakan transportasi umum atau ke tempat-tempat yang menjadi pusat keramaian.

Kamu tak perlu khawatir berlebihan selama sudah melakukan langkah pencegahan yang tepat. Salah satu cara yang bisa dilakukan adalah dengan menggunakan masker. Penggunaan masker yang tepat membuat kamu tetap aman untuk bepergian di tempat yang ramai seperti Trans Studio Bandung. Selain itu hal yang harus diperhatikan adalah:

 

Memilih Masker yang Tepat

Masker mulut ada banyak jenisya, dan tak semua jenis sesuai untuk menangkal virus. Saat bermain kamu bisa menggunakan masker bedah yang mudah ditemukan di mana-mana. Jenis masker ini bisa mencegah Corona Virus namun tetap nyaman digunakan.

Masker mulut lain yang bisa digunakan adalah N95. Namun harga masker tersebut sedikit lebih mahal. Selain itu masker N95 juga kurang nyaman saat digunakan karena membuat nnafas terasa lebih sesak. 

 

Mencuci Tangan dengan Baik dan Benar

 Pada kebanyakan kasus virus melekat di tangan manusia dan kemudian masuk ke dalam tubuh melalui mulut. Oleh karena itu sangat penting untuk rajin mencuci tangan dengan baik dan benar. Kamu bisa memilih mencuci tangan menggunakan hand sanitizer atau dengan air dan sabun. 

Hand sanitizer yang ampuh untuk membunuh Corona Virus adalah yang memiliki kadar alkohol 70% ke atas. Sementara jika ingin menggunakan air dan sabun pastikan kamu menggosok hingga ke sela-sela jari agar tangan bersih dengan sempurna.

 

Kurangi Berjabat Tangan dengan Orang Lain

Seperti diketahui penularan Corona Virus terjadi antar manusia dengan manusia lainnya. Jika kamu bertemu teman lama atau orang lain yang kamu kenal saat bermain di Trans Studio Bandung sebaiknya hindari dulu untuk berjabat tangan.

Banyak cara lain yang bisa kamu gunakan untuk menyapa, seperti anggukan kecil, tersenyum, atau dengan meletakkan tangan di dada. Jangan lupa berikan pengertian kepada anak-anak agar mereka mengerti pentingnya menjaga diri dari penyakit menular. 

 

Mengkonsumsi Makanan dan Minuman yang Terjaga Kebersihannya

Memperhatikan asupan makanan dan minuman selalu jadi hal yang penting, terlebih di saat-saat rawan penyakit seperti sekarang. Pastikan kamu hanya mengkonsumsi makanan dan minuman yang terjamin kebersihannya. Selain itu hindari dulu makanan yang tak diolah hingga matang. 

Untungnya di dalam Trans Studio Bandung ada banyak makanan dan minuman yang sudah pasti bersih, sehat, dan lezat. Jadi usai bermain kamu bisa langsung mengisi perut yang kosong tanpa perlu merasa khawatir. 

 

Menjaga Daya Tahan Tubuh

Tahukah kamu kalau orang dengan daya tahan tubuh yang kuat berisiko lebih kecil untuk terkena Corona Virus? Kalaupun terkena kemungkinan untuk sembuhnya jauh lebih besar. Jadi sebelum bermain di Trans Studio Bandung sebaiknya kamu mengkonsumsi multivitamin untuk meningkatkan daya tahan tubuh. 

Mengingat masih tingginya kasus Corona Virus di seluruh dunia, kamu juga sebaiknya mengurungkan dulu rencana untuk bepergian ke luar negeri. Trans Studio Bandung bisa menjadi alternatef liburan yang aman dan tak kalah seru. 

Warga Jabodetabek patut berbahagia karena kini perjalanan ke Trans Studio Bandung bisa ditempuh dalam waktu yang lebih singkat dan jalanan yang lebih lancar. Hal tersebut bisa terjadi seiring dengan dibukanya Tol Japek Layang yang menghubungkan Kota Bekasi, Kabupaten Bekasi, dan Karawang. Yuk liburan ke Trans Studio Bandung tanpa khawatir macet!